Laman

Senin, 21 April 2014

NU Kebumen Luncurkan Majalah Nahnuniyah


KEBUMEN  - Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah, meluncurkan majalah Nahnuniiyah di kampus Pascasarjana Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama (IAINU) Kebumen pada Ahad, (20/4).

Majalah ini akan diberikan cuma-cuma kepada pengurus PCNU sampai Ranting se-Kabupaten Kebumen. “Jadi bacaan wajib bagi guru di bawah Lembaga Lembaga Pendidikan Ma’arif Kebumen, dan akan di berikan ke PC-PC se-Jawa Tengah,” ujar Ketua PCNU Kebumen KH Maskur Rozak.

Kiai Masykur menekankan agar Nahnuniyah ini dapat menjadi motor penggerak penulisan di Kebumen dan sekitarnya, sekaligus menjadi arena argumentasi Islami khas Nahdliyin dalam menghadapi era globalisasi dan radikalisasi.

Peluncuran majalah yang dipelopori kaum muda NU Kebumen dilakukan secara simbolis oleh Ketua PCNU Kebumen KH Maskur Rozak dengan memberikannya kepada tamu public lecture, Ahmad Baso.

“Moga menjadi penentu perubahan kaum Nahdiyyin untuk generasi muda NU dalam perubahan,” ucap Ahmad Baso yang penulis produktif Pesantren Studies 9 jilid tersebut.

Pengurus Pusat Lakpesdam NU tersebut mendorong agar dosen, guru, kiai, gus, mahasiswa, dan santri menghidup-hidupi Nahnuniyah dengan karya-karyanya.

Ia juga meminta agar peran aktif dunia pesantren di-blowup untuk memperkokoh kelangsungan hidup berbangsa dan bernegara.

Peluncuran dan public lecture tersebut dihadiri Dr Imam Satibi (Rektor IAINU Kebumen), Dr Hartono (Direktur Pascasarjana IAINU), KH Masykur (Ketua PCNU Kebumen), para mahasiswa pascasarjana dan jajaran PCNU Kebumen serta para guru Ma’arif. (Bahrun Ali Murtopo-Hasc/Abdullah Alawi/nu.or.id)

DAFTAR BLOG TER-UPDATE