Laman

Rabu, 26 Maret 2014

RSU Purwogondo Tingkatkan Pelayanan


Kuwarasan - KEBUMEN 
Pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-7, jajaran manajemen RSU Purwogondo, Kebumen bertekad meningkatkan kualitas dan cakupan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Salah satunya, rumah sakit yang berada di Jalan Puring Km 08 Desa Kalipurwo, Kecamatan Kuwarasan itu akan meningkatkan layanan spesialis anak.

"Mulai April mendatang, pelayanan spesialis anak dibuka setiap hari yang ditangani oleh dokter Agus Tusino MSc SpA," ujar Direktur RSU Purwogondo dokter M Ihsan Fajar SpoG kepada Suara Merdeka di sela-sela acara, Rabu (26/3).

Peringatan ulang tahun berlangsung sederhana, ditandai pemotongan tumpeng oleh Pembina Yayasan Damar Jati Cipto Waluyo yang didampingi Ketua Yayasan Damar Jati Ristawati Puwaningsih. Potongan tumpeng diserahkan antara lain kepada Direktur RSU Purwogondo dokter M Ihsan Fajar SpoG dan kedua orang tuanya.

Hadir Wakil Ketua Komisi X DPR RI Utut Adianto, Wakil Ketua Komisi E DPRD Jateng Sri Ruwiyati, Ketua DPC PDI Perjuangan Kebumen Rustriyanto, dan jajaran Muspika Kuwarasan.

Dalam kesempatan itu, Utut Adianto menyerahkan bantuan berupa 200 paket alat tulis yang secara simbolik diserahkan kepada dokter Ihsan Fajar. Acara juga diisi dengan diskusi ilmiah yang membahas kesehatan anak dan permasalahannya dengan menghadirkan narasumber Agus Tusino MSc SpA. Undangan yang sebagian bidan perawat antusias mengikuti diskusi yang dipandu oleh Wakil Direktur Pelayanan Medik RSU Purwogondo dokter Kuspriyadi.

Lebih lanjut, dokter Ihsan Fajar menyampaikan, pihaknya siap mendukung program pemerintah untuk mensukseskan progam Keluarga Berencana (KB). Saat ini, RSU Purwogondo merupakan satu-satunya rumah sakit swasta di Kebumen yang melayani program KB steril (MOW) secara gratis.

"Sebagai bentuk apresiasi atas komitmen RSU Purwogondo yang bersedia melayani KB steril gratis, BKKBN Pusat memberikan bantuan alat kesehatan laparoscopy," ujar dokter Ihsan Fajar seraya menyebutkan laparoscopy merupakan alat yang dapat digunakan sebagai diagnostik dan operasi dengan perlukaan yang minimal.

Saat ini RSU Purwogondo memiliki tujuh dokter umum dan delapan dokter spesialis. Antara lain spesialis kebidanan dan kandungan, bedah, radiologi, anastesi, hingga spesialis anak. Dengan peningkatan kualitas itu, RSU Purwogondo siap menjadi rumah sakit tipe C.

Pembina Yayasan Damar Jati Cipto Waluyo menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang mendukung perkembangan RSU Purwogondo. Pria yang juga menjabat Ketua Komisi B DPRD Kebumen itu, sebelum didirikan rumah sakit tempat itu hanya pekarangan.

"Setelah tujuh tahun berdiri, tak hanya berkontribusi pada bidang kesehatan, keberadaan RSU Purwogondo juga membangkitkan perekonomian di daerah sekitar," tandasnya.
( Supriyanto / CN31 / Suaramerdeka.com ) 

SUMBER: BERITA KEBUMEN

DAFTAR BLOG TER-UPDATE